Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Desa di Purwokerto

Progam Nasional Pemberdayaan Masyarakat Madani PNPM yang menggulirkan dana pemerintah bergulir dengan bagus di salah satu kecamatan di Purwokerto, yaitu daerah karangklesem, pakuncen.

Melalui inisiatif beberapa penggerak desa diantaranya mbak Laras, berhasil menyelenggarakan Pelatihan kewirausahaan Pemuda Desa berbasis Sabut kelapa.

Pelatihan yang berisikan tentang motivasi kewirausahaan juga ditambah dengan penguatan skill pemuda untuk mengolah kelapa.

Alhamdulillah, kami Tim RumahSabut Yogyakarta, menjadi bagian dari pelatihan tersebut sebagai trainer bagi para pemuda di daerah Karangklesem Purwokerto tersebut.

Materi yang kami sampaikan adalah pengembangan produk olahan sabut kelapa secara umum, pengolahan sabut kelapa menjadi kerajinan rumahtangga seperti kesed, sapu, tali, kesed jambul dll.

Materi ini disampaikan kepada para pemuda, agar mereka menjadi penggerak untuk mengolah sabut kelapa menjadi barang yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi, jika dibandingkan hanya dibakar atau dibuang saja.

Antusias para peserta membuat suasana pelatihan menyenangkan dan mempermudah penyerapan materi. Harapan kami, semoga mereka mampu menjadi penggerak desa dan dapat mengolah sabut kelapa supaya memiliki nilai ekonomis yang tinggi.

Meski pelatihan yang diberikan adalah pemanfaatan sabut kelapa pada tingkat dasar, kami berharap, hal  itu akan menjadi dasar untk pengembangan pengolahan sabut kelapa yang Jauh memiliki nilai ekonomis lebih tinggi seperti produk sabutret, aplikasi untuk lingkungan dll, untuk mengenal lebih lengkap aneka produk kelapa klik disini

Beberapa kegiatan pelatihan  yang berhasil kami dokumentasikan bisa dilihat dibawah ini :

Pembukaan pelatihan pengolahan sabut kelapa bersama pemuda penggerak

Praktek membuat sapu rumah tangga

Praktek membuat kesed rumah